Plaju. Berita Suara Rakyat. Com
Dalam dunia industri migas yang penuh risiko, keberadaan tim pemadam kebakaran internal menjadi kebutuhan vital yang tak tergantikan. Di PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit III Plaju, peran tersebut diemban oleh tim tangguh yang dikenal sebagai Fire Brigade Kilang Pertamina Plaju. Di bawah koordinasi fungsi HSSE (Health, Safety, Security, and Environment), tim ini berfungsi sebagai garda terdepan dalam menangani situasi darurat, khususnya yang berpotensi terjadi di area kilang.
Pjs. Area Manager Communication, Relations & CSR PT Kilang Pertamina Internasional RU III Plaju, Perliansyah mengatakan, Fire Brigade terus dilatih agar memiliki kemampuan lengkap dalam pencegahan, penanggulangan, dan evakuasi keadaan darurat.
“Kami berkomitmen untuk terus mengembangkan kompetensi Fire Brigade tidak hanya secara fisik, tetapi juga secara teknis dan mental. Kesiapsiagaan mereka adalah kunci utama dalam menjaga keberlangsungan operasional kilang secara aman dan andal,” ujarnya.
Setiap personel dilatih secara intensif dengan mengacu pada standar internasional NFPA 1583, untuk memastikan kesiapsiagaan maksimal saat kondisi darurat terjadi. Bukan hanya ahli dalam memadamkan api, Fire Brigade juga terlatih untuk melakukan penyelamatan jiwa dan perlindungan aset.
Fire Brigade Kilang Pertamina Plaju secara berkala melaksanakan Major Emergency Drill dan Minor Emergency Drill, simulasi kebakaran berskala besar dan kecil yang bertujuan mengasah respons cepat dan koordinasi tim dalam menghadapi berbagai skenario kebakaran.
Tak hanya itu, tim ini juga aktif mengikuti berbagai pelatihan khusus seperti Fire Ground Drill, serta terlibat dalam kegiatan pelatihan bersama mitra eksternal dalam skema Mutual Agreement.
Dalam struktur operasionalnya, satu tim Fire Brigade Kilang Pertamina Plaju, untuk skenario minor terdiri dari tujuh personel terlatih: satu Firefighter Leader atau Fire Commander, dua Squad Nozzle Man, dua Rescue Squad, satu Hose Man atau Water Supply Controller, serta dua Helper Nozzle Man. Pembagian peran yang jelas dan disiplin tinggi menjadi kunci efektivitas tim ini di lapangan.
*Gelar Physical & Agility Test, Tingkatkan Kesiapsiagaan*
Keseriusan PT KPI dalam mempertahankan kesiapsiagaan personel ini kembali ditegaskan melalui pelaksanaan Individual Physical Proficiency Test (IPPT) dan Agility Test yang digelar pada 10–13 April 2025 di HSE Training Center Sungai Gerong, fasilitas pelatihan aspek HSSE terbesar milik Pertamina yang berlokasi di Sumatera Selatan. Kegiatan ini diikuti oleh 60 peserta pilihan dari RU II hingga RU VII, termasuk personel andalan dari Kilang Pertamina Plaju.
Berbeda dari pelatihan rutin, IPPT dan Agility Test menyimulasikan kondisi nyata saat terjadi kebakaran di kilang—dimana daya tahan, kelincahan, kekompakan tim, serta kemampuan menghadapi tekanan menjadi faktor krusial. Tes meliputi push-up, sit-up, hingga simulasi penyelamatan dalam kondisi darurat, dan dinilai langsung oleh personel dari Singapore Civil Defence Force (SCDF) demi memastikan standar pelaksanaan yang objektif dan kredibel.
Fire Brigade Kilang Pertamina Plaju pun rutin menjalankan Major dan Minor Emergency Drill, Fire Ground Drill, dan pelatihan bersama mitra eksternal melalui skema Mutual Agreement. Setiap tim minor terdiri dari tujuh personel dengan tugas khusus, mulai dari Fire Commander hingga Water Supply Controller—semuanya berperan dalam menciptakan respons yang cepat dan efektif saat terjadi insiden.
Melalui berbagai program peningkatan kapasitas ini, PT KPI menunjukkan bahwa menjaga kesiapan personel bukanlah kegiatan musiman, melainkan sebuah proses berkelanjutan yang melekat dalam budaya kerja perusahaan. Kesiapsiagaan tidak hanya ditentukan oleh ketersediaan alat dan SOP, tetapi juga oleh kualitas fisik, mental, dan koordinasi tim yang solid.
Fire Brigade Kilang Pertamina Plaju tidak sekadar menjadi unit pemadam, tapi menjadi pilar utama keselamatan kilang, penjaga kehidupan, dan simbol profesionalisme Pertamina dalam menjawab tantangan operasional di sektor energi. (Yanti/rilis)