Peringatan Hari Bumi Ditandai Penuangan Eco Enzyme di Kambang Iwak

Palembang. Berita Suara Rakyat. Com

Dalam rangka peringatan Hari Bumi  Komunitas Rumah Enzyme Bakti Nusantara  mengajak  komunitas lingkungan  dan masyarakat di Palembang untuk melakukan Penuangan Eco Enzyme di Kambang Iwak Besak pada selasa ( 22/04 /25 )

 

Kegiatan ini  diikuti beberapa perwakilan OPD Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan Kota Palembang, anggota DPRD Palembang, Komunitas Lingkungan, Sekolah dan Akademisi Sudarnoto, M.Si., CHMQ salah satu pengurus Rumah Enzyme Bakti Nusantara dan yang juga  Ketua Bidang Lingkungan Hidup Ormas Persatuan Relawan Obor Deru  mengatakan bahwa Penuangan Eco Enzyme pada peringatan Hari Bumi ini merupakan salah satu aksi nyata untuk menjaga kelestarian lingkungan, khususnya perairan. “Eco enzyme ini sendiri adalah cairan fermentasi dari sampah organik (kulit buah dan sayuran), selain memiliki manfaat bagi lingkungan  juga bermafaat bagi  kesehatan, ” ungkapnya

 

Sudarnoto juga menjelaskan rencana kedepannya kegiatan penuangan Eco enzyme di Kambang Iwak Besak ini akan dilakukan secara periodik setiap bulan.

 

” Setiap kali melakukan  penuangan Eco Enzyme akan dilakukan pengambilan sampel airnya  dan dilakukan pemeriksaan laboratorium terhadap parameter air. Dengan begitu kita dapat mengevaluasi  perubahan kualitas airnya secara berkala, ” Tegasnya.

 

Sebagai akhir penjelasannya , Sudarnoto pria yang baru purna bakti dari Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan ini mengharapkan kiranya peringatan hari Bumi ini sebagai pemicu agar kita semua dapat berpartisipasi menjaga Kelestarian Bumi.

 

“Kegiatan ini juga  dapat dilakukan dari rumah individu masing-masing  antara lain  melakukan pemilahan sampah dan mengolah sampah yang masih bermanfaat, contohnya membuat Eco enzyme, Eco Brick, ” tutupnya.

 

Sementara itu  anggota DPRD Kota Palembang dari PDIP  Andreas Okdi Priantoro, S.E.,Ak., S.H. yang ikut dalam acara penuangan eco enzyme menyatakan apresiasinya atas kegiatan yang dilakukan oleh Komunitas Rumah Enzyme Bakti Nusantara ini dan selalu siap untuk mendukung kegiatan yang dapat menjaga kelestarian alam ini.

 

“Harapan kedepan untuk anak anak muda perlu dibuat semacam party, acara  berisikan pesan edukasi pelestarian lingkungan hendaknya dibuat dengan cara menggembirakan, misalnya dengan mengadakan lomba lomba bertemakan lingkungan hidup dengan diiringi musik, ” pungkasnya.

 

Sementara itu Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP)  Provinsi Sumatera Selatan yang diwakili oleh  Dr. Aries Syafrizal, ST, M.Si dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan yang bermanfaat untuk lingkungan hidup seperti ini perlu support dari semua pihak.

 

“Untuk itu Laboratorium Lingkungan DLHP siap membantu untuk melakukan pengambilan sampel air dan pemeriksaan laboratorium,  penuangan ini agar dilakukan secara kontinue sehingga dapat dilakukan evaluasi perubahan kualitas airnya dan  membuktikan bahwa memang Eco Enzyme dapat meningkatkan kualitas air ,”paparnya .

 

Adapun  kegiatan memperingati hari bumi dalam kegiatan  penuangan Eco Enzyme yang dimulai pada pukul 16.00 WIB menit ini ditutup pada pukul 17.45 WIB dengan foto bersama dan meneriakan yel  yel Eco Enzyme yang dipimpin Suyanti sebagai ketua Rumah Enzyme Bakti  Nusantara  ( Eco Enzyme: Hijaukan Bumi, Hangatkan Hati , Wujudkan bakti, Bagi mu Negeri).

 

Terpantau dilapangan acara tersebut  berlangsung lancar dan sukses dengan partisipasi masyarakat yang ramai ikut dalam kegiatan tersebut.  (Yanti/rilis)

 

Pos terkait