Palembang. Berita Suara Rakyat. Com
Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Melza Elen Setiadi menghadiri Peringatan Hari Disabilitas Internasional (PHDI) 2024 yang dipusatkan di Gedung Sentra Budi Perkasa, KM 5 Palembang, Minggu (1/12/2024).
Peringatan Hari Disabilitas Internasional diperingati setiap 3 Desember setiap tahunnya tersebut merupakan wujud komitmen dan kepedulian terhadap para penyandang disabilitas.
“Dengan adanya PHDI 2024 diharapkan dapat memberikan semangat dan motivasi bagi penyandang disabilitas,” ucap Melza mengawali sambutannya.
Para penyandang disabilitas perempuan, menurut Melza harus mampu mandiri dan tidak bergantung kepada orang lain, terpenting adalah bagaimana tetap mendukung mereka di tengah keterbatasan yang ada.
“Hari Disabilitas Internasional 2024 menjadi momentum penting untuk merayakan keberagaman, memperkuat solidaritas, dan membuka peluang setara bagi semua, termasuk penyandang disabilitas, untuk bersama-sama berkarya dan berkontribusi bagi bangsa,” ujar Melza.
Selain kehadiran pemerintah, dalam hal ini Pemprov Sumsel, lanjut Melza langkah lain yang perlu dilakukan adalah bagaimana menumbuhkan kesadaran di tengah masyarakat bahwa penyandang disabilitas bisa mendapatkan akses dan kesetaraan dalam kehidupan sehari-hari untuk ikut berkontribusi bagi masyarakat, bangsa dan negara.
“Bisa kita lihat sendiri, anak-anak ini tetap mampu berkarya selayaknya orang normal. Mereka perlu diberi kesempatan dan mendapat dukungan kita,” tandasnya.
Dalam kesempatan itu, Melza melihat berbagai aktivitas yang dilakukan anak-anak penyandang disabilitas. (ril)