Majelis Ilmu Said Nursi di Masjid Jami’ Babussalam Gelumbang

 

Palembang. Berita Suara Rakyat. Com

 

Ustadz Afriantoni hadir di Masjid Babussalam Gelumbang, Muara Enim dalam acara Ngaji Ilmu yang dilaksanakan oleh Ikatan Remaja Masjid Babussalam Gelumbang dengan Majelis Ilmu: Sahabat Risalah Nur Sumatera Selatan (Sumsel) pada Minggu (28/05/2023) waktu Dhuha.

 

Para jamaah terlihat hadir sejak pagi hari setelah sholat subuh sebagian besar anak-anak muda. Karena topik yang diangkat adalah buku karya koleksi Risalah Nur berjudul Tuntutan Generasi Muda. Kedatangan mereka untuk mendengarkan ngaji ilmu  dari ustadz Toni tersebut. Bahkan terlihat juga hadir pada ibu-ibu dan bapak-bapak jamaah Masjid Babussalam Gelumbang.

Mengawali ngaji ilmunya, pembicara mengatakan bahwa, kehadirannya di Gelumbang dalam rangka bersilatuahmi Ketua IRMAS Masjid Babussalam Gelumbang yang sudah sering berkomunikasi untuk pemberdayaan masyarakat.

 

“Untuk ukhuwah islamiah kita menyambung silaturahmi. Jadi Kedatangan saya kemari menyambung silaturahmi dengan Imam selaku Ketua IRMAS dan bersilaturahmi dengan para generasi muda di Gelumbang ini,” kata Ustadz Afriantoni.

 

Tidak hanya itu, kurang lebih dua jam mengisi majelis ilmu, Afriantoni membahas banyak hal. Mulai pentingnya menumbuhkan kesadaran diri, bagaimana pentingnya beramal ibadah, berbuat baik, dan bisnis ukhrowi dengan menjaga keistiqomahan secara terus menerus.

Selain itu, Afriantoni juga menekankan pentingnya untuk para generasi muda mengatur waktu dengan baik  dengan meneguhkan keimanan dan berpegang teguh pada Al Qur’an. Meyakini hakekat eksistensi manusia, adanya hari kiamat melalui Asmaul Husna dan keyakinan pada penciptaan alam semesta. Semua ini dilakukan dengan senantiasa  mengikuti keteladanan Nabi Muhammad dengan ikhlas, takwa dan sedekah.

 

Dalam acara Ngaji Ilmu ini diadakan tanya jawab dan penyerahan hadiah buku kepada para hadirin yang bertanya terkait materi yang sudah disampaikan. Untuk program selanjutnya dapat diadakan pengajian rutin bulanan dan Minggu serta program ngaji ke Jakarta dalam waktu seminggu. Kiranya, mereka untuk bisa ikut dapat diutamakan yang punya minta tinggi terhadap pengajian karya Bediuzzaman Said Nursi. (Meli Padli).

 

Pos terkait