Ribuan Orang Hadiri Haul Syeikh Abubakar Bin Salim dan Al Habib Pangeran Syarif Ali BSA

PALEMBANG | Haul Imam Al Fakhrul Wujud As Syeikh Abu Bakar Bin Salim RA dan Al Arif Billah Al Habib Pangeran Syarif Ali Bin Syeikh Abu Bakar Bin Salim RA dilaksanakan Minggu (28/8/2022). Ribuan orang antusias mengikuti haul dan beberapa rangkaian kegiatan lainnya.

Panitia Acara Haul Imam Al Fakhrul Wujud As Syeikh Abu Bakar Bin Salim RA dan Al Arif Billah Al Habib Pangeran Syarif Ali Bin Syeikh Abu Bakar Bin Salim RA, Habib Reza BSA mengatakan, ada beberapa rangkaian kegiatan pada haul hari ini. Acara dimulai pada pukul 07.00 WIB ziarah ke diawali ke pemakaman Al-Arif Billah Al-Habib Pangeran Syarif Ali Syekh Abubakar di kelurahan 5 Ilir Boom Baru. Kemudian dilanjutkan dengan ziarah ke makam
Pangeran Syarif Ali BSA dijalan Slamet Riady Lr Manggar 1 Lawang Kidul Palembang.

Kemudian pada pukul 10.00 WIB dilanjutkan dengan acara haul Syeikh Abubakar Bin Salim dan Al Habib Pangeran Syarif Ali BSA bertempat di Gedung Maula’Inat (belakang Mushalla Al Kautsar) Jalan Ali Gatmir 10 Ilir.

“Disini ada pembacaan kitab salaf, kasidah, maulid, pemberian nama bayi, akad nikah dan kemudian pembacaan riwayat hidup haul yang kita peringati. Kemudian acara dilanjutkan dengan hikmah haul diakhiri dan dengan makan bersama,” ujarnya.

Habib Reza BSA menuturkan, kegiatan haul hari ini dirangakaikan dengan pernikahan enam pasang pengantin dan pemberian nama bayi serta sunatan.

“Dari rangkaian haul dan ada beberapa kegiatan tersebut, itu ada unsur sosial. Karena yang ingin ikut acara pernikahan di sini dan pemberian nama bayi itu tidak hanya dari keturuan Arab saja. Tapi juga boleh dari orang luar bukan keturunan dari kami mereka masuk ikut bergabung disini,” ujarnya.

Pada haul tahun 2022 ini, Habib Reza BSA mengungkapkan, makna haul adalah kita ingin mengikuti tokoh yang diziarahi. Karena haul ini memperingati tokoh besar yang berperan sebagai wali Allah atau orang yang taat kepada Allah, yang mempunyai kedudukan yang tinggi.

“Di acara haul ini kita ingin silaturahmi dan juga berdoa kepada Allah supaya wabah covid-19 ini segera berakhir,” katanya.

Habib Reza BSA menambahkan, peringatan haul ini dilaksanakan setiap tahun. “Kita sudah melaksanakan haul ini sebanyak 21 kali. Pelaksanaan haul ini dilaksanakan pada minggu ketiga bulan Muharam,” ucapnya.

“Pada haul kali ini kita berharap kedepan kondisi Indonesia semakin baik serta persatuan dan kesatuan di NKRI semakin bagus dan masyarakat semakin sejahterah. Untuk kegiatan hari ini kita menyiapkan konsumsi untuk 4000 orang ulyang hadir dengan menu makanan nasi kebuli dengan lauk kambing da ayam serta menu lainnya,” pungkasnya. (ril)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *