Sebanyak 2507 Lulusan Pondok Pesantren Al Ittifaqiah Diwisuda, Ini Disampaikan Mudir Pondok Pesantren

 

 

Ogan Ilir. Berita Suara Rakyat. Com

 

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) dalam hal ini Penjabat Gubernur Dr Drs H A Fathoni, M.Si., GRCE menghadiri undangan Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya dalam rangka kegiatan Haflah Akhir Sanah, Wisuda dan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke 57 Tahun 2024 Pondok Pesantren Al – Ittifaqiah bertempat di Kampus D, Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya, Desa Tanjung Lubuk Kecamatan Indralaya Selatan Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumsel, Rabu (19/6/2024).

 

Turut hadir di dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP) Provinsi Sumsel Herdi Apriansyah, S.STP., M.M, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasat Pol PP) Provinsi Sumsel Aris Saputra, Kepala Badan Pendapatan Daerah (BAPENDA) Provinsi Sumsel H Ahmad Rizwan S.STP., M.M, Kepala Pelaksana Harian Biro Umum dan Perlengkapan Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sumsel Dr Darmayanti, S.E., M.M, Mudir Pondok Pesantren Al Ittifaqiah Indralaya Drs K H Mudrik Qori, M.A, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Al Ittifaqiah Indralaya K H Joni Rusli, S.Pd.I, Wakil Mudir I Pondok Pesantren Al Ittifaqiah Indralaya Muhyidin Sumedi, S.Pd.I., M.A, dan undangan lainnya.

 

Dikatakan Penjabat Gubernur Sumsel Dr Drs H A Fathoni, M.Si., GRCE, ini merupakan prestasi yang sangat luar biasa dan sangat membanggakan bagi kita semua, terutama untuk sebuah pondok pesantren yang telah menghasilkan para santri dan santriwati yang berkualitas di dalam hafalannya di dalam membaca AL-Quran.

 

Bersyukurlah bagi kedua orang tua yang bisa ingin anak-anaknya menjadi hafiz dan hafizoh, karena di pondok pesantren pendidikannya bukan hanya ilmu pengetahuan umum, dan tetapi juga pengetahuan dasar lainnya.

 

“Kita bersyukur kepada anak-anak kita yang telah pintar dan pandai membaca Al-Quran bahkan sudah sampai khatam begini, karena itu merupakan modal mereka kelak di dunia dan di akhirat nanti,” ujarnya.

 

Menurut Mudir Pondok Pesantren Al Ittifaqiah Indralaya Drs K H Mudrik Qori, M.A didampingi lainnya mengatakan hari ini adalah Masya Allah namanya syukuran akhir tahun digabung dengan wisuda lulusan dan HUT ke 57 Tahun 2024 Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya, Desa Tanjung Lubuk Kecamatan Indralaya Selatan Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumsel.

Alhamdulillah dihadiri oleh Penjabat Gubernur Sumsel, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumsel, Bupati Ogan Ilir, dan dihadiri dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dari Provinsi Sumsel, dan Kabupaten Ogan Ilir.

 

“Di mana kita mewisuda sebanyak 2507 lulusan, di antara mereka itu diterima langsung di Al Azhar Mesir sebanyak 98 orang, dan juga banyak diterima juga di perguruan lain di luar negeri,” ungkapnya.

 

Dilanjutkannya, di mana mereka diterima juga di Yordan, Maroko, Yaman, di samping juga di dalam negeri di Universitas ternama, alhamdulillah. Mulai dari Taman Kanak-kanak(TK) sampai Madrasah Aliyah, sedangkan untuk Perguruan Tingginya wisudanya berbeda.

 

Sudah dilaksanakan bulan Maret 2024 kemarin sekitar 300 orang, dan nanti akan dilaksanakan pula di bulan November 2024 sekitar 300 orang. Tentu untuk ditahun ini lebih banyak, prestasinya juga lebih baik dari tahun sebelumnya.

 

“Di mana yang diterima di luar negeri di Timur Tengah, maupun Negara-negara lain juga lebih banyak, yang diterima di dalam negeri juga jumlahnya lebih banyak,” katanya.

 

Masih dilanjutkannya, ada yang di Teknik, ada yang di Kedokteran, dan sebagainya, di mana ada 9 santri dan santriwati, di mana ada 1 orang itu terbaik di antara yang baik. Jadi semua tingkatan kita ada juara, itu dikumpulkan lagi semua juara itu dialah yang terbaik nilainya hampir sepuluh atau tepatnya 9,8 sekian.

 

Adapun yang 8 itu yang hafal Al Quran mungkin besanad yang luar biasa memang kualitas hafalannya, adapun yang hafiz 30 Juz sebenarnya ada 107 orang tahun ini. Sedangkan untuk yang hafal 20 juz, 15 Juz, 10 Juz itu ada sekitar 775 hafiz dan hafizoh.

 

“Kategori terbaiknya ini adalah dari akademiknya, prestasi akademik, artinya kompetisinya, tapi juga Apeksinya, psikomotoriknya, termasuk prestasi dia di dalam dan di luar, juara pada event-event yang dilaksanakan di dalam dan juga juara di luar Pondok Pesantren,” ucapnya.(Anton)

 

Pos terkait